Langsung ke konten utama

HUBUNGAN ILMU BUDAYA DASAR (IBD) DENGAN MANAJEMEN/ILMU EKONOMI

 NAMA: NATASYA GARNIS PRAMESTHI
 NPM: 15216333
 KELAS: 1EA04


HUBUNGAN ILMU BUDAYA DASAR DENGAN ILMU EKONOMI 

PENGERTIAN ILMU BUDAYA DASAR (IBD) adalah pengetahuan yang di harapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan.
Istilah ilmu budaya dasar di kembangkan di Indonesia Sebagai pengganti istilah Basic Humanitiesm yang berasal dari istilah bahasa Inggris "THE HUMANITIES". Adapun istilah HUMANITIES itu sendiri berasal dan bahasa latin Humanus yang bisa diartikan manusia, berbudaya dan halus.
Untuk mengetahui bahwa Ilmu Budaya Dasar termasuk kelompok pengetahuan budaya, lebih dahulu diketahui pengelmpokan ilmu pengetahuan. Prof.Dr.Harsya Bachtiar mengemukakan bahwa ilmu dan pengetahuan dikelompokan dalam tiga kelompok besar, yaitu :

1.Ilmu Alamiah (Natural Science):
Ilmu-ilmu alamiah bertujuan mengetahui keteraturan-keteraturan yang terdapat dalam alam semesta.
2.Ilmu Sosial (Sosial Science):
Ilmu-ilmu sosial bertujuan untuk mengkaji keteraturan keteraturan yang terdapat dalam hubungan antar manusia.
3.Pengetahuan Budaya (The Humanities):
Pengetahuan budaya bertujuan untuk memahami dan mencari arti kenyataan-kenyataan yan bersifat manusiawi.


TUJUAN ILMU BUDAYA DASAR
Penyajian Ilmu Budaya Dasar tidak lain merupakan usaha yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan.



PENGERTIAN ILMU EKONOMI adalah Ilmu yang mempelajari perilaku manusia dalam memilih dan menciptakan kemakmuran. Inti masalah ekonomi adalah adanya tidak keseimbangan antara kebutuhan manusia yang tidak terbatas dengan alat pemuas kebutuhan yang jumlahnya terbatas.
Kata "EKONOMI" sendiri berasal dari kata yunani (oikos) yang berarti "keluarga, rumah tangga" dan (nomos) "peraturan, aturan,hukum"  dan secara garis besar diartikan sebgai "aturan"atau"manajemen".

TUJUAN ILMU EKONOMI

Tujuan ilmu ekonomi menurut Abdullah, 1992 / 7):
Mencari pengertian tentang hubungan peristiwa-peristiwa ekonomi baik yang berhubungan kausal maupun fungsional.
Untuk dapat menguasai masalah-masalah ekonomi yang dihadapi oleh masyarakat misalnya:
-Masalah pengangguran di indonesia masih belum bisa di atasi
-Kondisi infrastruktur ekonomi indonesia seiring dengan meningkatnya pertumbuhan ekonomi yang sudah tidak lagi memadai.
-Terbatasnya lahan pekerjaan sehingga menaikkat tingkat pengangguran.
Manfaat mempelajari ilmu ekonomi menurut Mas'ud Effensi adalah :
-Membantu memahami wujud perilaku ekonomi dalam dunia nyata secara lebih baik.
-Membuat yang mempelajarinya lebih mahir atau lihai dalam perekonomian.
-Memberikan pemahaman atas potensi dan keterbatasan kebijakan ekonomi.



Hubunganya Ilmu Budaya Dasar dengan Ilmu Ekonomi yaitu :
Persinggungan antara ilmu budaya dasar dengan ilmu ekonomi atau manajemen terutama terletak pada faktor manusia. Ilmu ekonomi atau manajemen mencoba mencapai tujuan dengan orang lain, sementara ilmu budaya dasar memberikan khazanah pengetahuan dasar yang berkaitan dengan bagaimana perilaku manusia. Dengan memahami faktor manusia maka perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengontrolan dari tiap-tiap aktivitas manajemen dapat berjalan dengan lebih lancar. Dalam ilmu ekonomi atau manajemen manusia adalah faktor yang paling menentukan. Manajemen sumber daya manusia mungkin adalah perkawinan dari kedua cabang ilmu ini.Keduanya bukan merupakan ilmu pasti, yang mendasarkan diri dan berkosentrasi pada manusia sebagai subjek dan objek sekaligus dalam menjalankan suatu bentuk kerja sama yang bisa jadi menghasilkan manfaat ekonomi.Titik berat ilmu ekonomi atau manjemen selama ini ialah mengenai manfaat materi atu yang bersifat bisnis, sementara di lain sisi, ilmu budaya dasar memberikan arti dan makna dari suatu kerja atau karya yang di lakukan oleh manusia yang tak hanya terbatas pada pemenuhan kebutuhan materi.Seseorang dengan bekal ilmu pasti yang terlalu tebal, tanpa sumbangan ilmu budaya dasar takkan sensitif untuk menangkap peluang pasar yang dikemudikan oleh unsur-unsur budaya yang dapat diubah menjadi bisnis dan uang.seperti pandangan tentang kemewahan, prestise, dan gaya hidup.Hal ini membuat ilmu budaya dasar menjadi penting dan patut di perhatikan dalam ilmu ekonomi atau manajemen.

KESIMPULAN:
"Jadi, kesimpulan yang bisa saya ambil dari penjelasan diatas yang mengenai Hubungan Ilmu Budaya Dasar dengan Manajemen/Ilmu ekonomi yaitu hubungan ilmu budaya dan manajemen/ilmu ekonomi itu keduanya saling berkaitan dengan masalah-masalah yang ada hubungannya dengan manusia. Jika dilihat dari segi ilmu ekonomi manajemen kita dituntut untuk mempersiapkan sumber daya manusia yang unggul agar mampu menghadapi persaingan, baik di tingkat nasional maupun internasional. Namun, dari segi budaya, kita diharapkan untuk dapat mengembangkan dan mengkaji masalah manusia dan kebudayaan sebagai salah satu usaha mengembangkan kepribadian mahasiswa dengan cara memperluas wawasan,  pemikiran serta kemampuan kritikalnya terhadap nilai – nilai  budaya, baik yang menyangkut orang lain maupun alam sekitarnya.

SUMBER:
http://vanesiasoplanit05.blogspot.co.id/2014/10/pengertian-ilmu-budaya-dasar-softkill.html
http://akuntan-si.blogspot.co.id/2013/10/tujuan-dan-manfaat-ilmu-ekonomi-lingkup.html
http://ulangunadarma.blogspot.co.id/2013/10/hubungan-ilmu-budaya-dasar-dengan.html

http://ichsanhalim.blogspot.co.id/2015/10/hubungan-ilmu-budaya-dasar-dengan-ilmu.html 

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

SINOPSIS DAN PESAN MORAL FILM ANAK

Disini saya akan memberikan Sinopsis dan Pesan Moral yang terdapat dalam film PETUALANGAN SHERINA : SINOPSIS Sherina, seorang gadis cilik yang lucu, periang, cerdik, energetik dan punya banyak teman. Sherina sering kali bermain dan berlari-larian dengan sahabat-sahabatnya tersayang sepulang sekolah. Anak periang ini tinggal di Jakarta bersama ayah dan ibunya, Pak dan Bu Darmawan. Sayang sekali, kehidupan dan teman-teman yang telah lama ia kenal harus ditinggalkannya ketika ayahnya yang agronom lulusan IPB diterima bekerja oleh Pak Ardiwilaga, pemilik perkebunan di Lembang. Dengan sedih dan berat hati, Sherina mengikuti kedua orangtuanya pindah ke Bandung. Di lingkungannya yang baru, Sherina dapat cepat menyesuaikan diri dan memperoleh teman-teman baru.. Sherina pun menjadi sasaran kejahilan “bandit kelas,” seorang anak lelaki bernama Sadam, yang bersama dua teman jahilnya, Dudung dan Icang, kerap menggoda dan mempermainkan anak-anak lain, khususnya anak-anak yang lebih le...

MATERI MARKOV RISET OPERASIONAL

MARKOV CHAIN Perubahan yang ada di dalam kehidupan sehari-hari sangat bervariasi. Ada perubahan yang bersifat statis namun ada juga yang bersifat dinamis. Karena kehidupan yang terus berjalan, maka perubahan yang terjadi memang tidak bisa dihindari. Acapkali perubahan itu juga berimbas pada sebuah kerugian. Oleh karena itu, ada baiknya apabila dilakukan persiapan untuk sebuah perubahan. Bagaimana caranya untuk menghadapi sebuah perubahan? Setiap transisi yang terjadi dari waktu ke waktu perlu dicermati dengan baik. Salah satu solusi yang relevan untuk situasi tersebut adalah dengan melakukan prediksi akan apa yang terjadi di masa yang akan datang. Contoh perubahan: –          Prediksi perpindahan minat pada merk tertentu –          Manajemen pengobatan diabetes –          Pemantauan lalu lintas Rantai Markov (Markov Chain) adalah sebuah tekn...